Pengertian Air Purifier Dan Manfaatnya

Air purifier sharp ion

Selamat datang sobat ARM sekalian, kali ini ARM akan berbagi tentang Pengertian Air purifier dan manfaatnya. Air purifier adalah alat penjernih udara dalam ruangan, fungsinya sendiri yaitu untuk menyaring dan membuang segala macam polutan yang ada pada udara di suatu ruangan sob. Polutan adalah elemen yang bisa menimbulkan polusi. Ada dua macam polutan yang terdapat di udara, yaitu yang berbentuk partikel mikroskopis dan berbentuk gas. Polutan yang berbentuk mikroskopis misalnya debu, serbuk, spora, jamur, virus dan bakteri. Sedangkan polutan yang berupa gas misalnya bau dari cat, produk-produk pembersih, pestisida, bau gas, dan asap rokok.


Nah, cara kerjanya bagaimana ? Air purifier ini menggunakan teknologi Multi-filter sob, hampir sama seperti AC. Cara kerja AC adalah membersihkan dan mendinginkan suhu udara dari luar ruangan ke dalam ruangan, sedangkan air purifier membersihkan dan menjernihkan udara yang ada di ruangan tersebut, dan tentunya air purifier juga dapat membunuh bakteri dan virus seperti yang sudah ARM jelaskan di atas sob.

Apa saja manfaat Air purifier ?  Untuk manfaatnya sendiri banyak banget sob, selain untuk membunuh kuman, virus dan kawan kawannya, juga menghilangkan bau gas berbahaya dan asap rokok, Air purifier juga bermanfaat untuk orang orang yang memiliki alergi, terutama alergi yang berhubungan dengan debu atau partikel halus, seperti misalnya sering bersin-bersin dan lain-lain. Mungkin alerginya tidak akan kambuh setelah memasang air purifier ini.

Air purifier ruangan

Air purifier juga dapat mempercantik desain interior rumah sobat, dan bukan hanya untuk di dalam rumah, air purifier juga ada untuk di dalam mobil, fungsinya sama supaya udara di dalam mobil menjadi lebih bersih dan segar.

Air purifier mobil

Nah, air purifier ini sangat banyak manfaatnya sob, terutama bagi kita yang tinggal di perkotaan, tingkat polusi yang semakin bertambah dan sangat sulit mendapatkan udara yang bersih dan segar menjadikan air purifier sebagai solusi terbaik.
Ingat juga sob, bagi sobat yang sudah mempunyai air purifier jangan lupa untuk membersihkan filter air purifier secara berkala. Sebab, filter yang kotor justru bisa menjadi sarang kuman dan bakteri.
Demikian artikel ARM tentang Pengertian Air purifier dan manfaatnyasemoga bermanfaat, salam...

Comments

  1. kayanya kalo rumah di tengah kota gitu harus pake air purifier ya... makasih infonya!

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya betul, karna di tengah perkotaan udara kurang bersih, air purifier sangat membantu... Sama-sama.

      Delete

Post a Comment

Berikan Komentarmu Tentang Artikel Ini.
Silahkan sob berkomentaria dengan baik, bijak, menyenangkan dan dapat dipertanggung jawabkan.

Popular posts from this blog

Pengertian LCD Beserta Kelebihan Dan Kekurangannya

Macam-Macam Dispenser Dan Tips Cara Memilih Dispenser Yang Sesuai Kebutuhan

Cara Memperbaiki Mesin Cuci Rusak dan Mati Total